Translate

Menyiasati Inspirasi Sebagai Bahan Penulisan

Nirwana Tunggal - Seorang penulis tidak akan lepas dengan yang namanya Inspirasi, tanpa Inspirasi seseorang akan kesulitan membuat sebuah karya tulis. Begitu pentingnya sebuah Inspirasi sebagai bahan untuk membangun sebuah gagasan intelektual dalam membentuk sebuah tulisan.

Inspirasi adalah sebuah ide-ide yang sebenarnya ada di dalam diri seseorang, kedatangannya juga begitu misterius tanpa kita tahu darimana dia datang, dengan cepat pula dia pergi. Inspirasi tidak lain adalah ide-ide yang kemunculannya disebabkan adanya rangsangan dari luar, Inspirasi tidak memilih bentuk dari rangsangan tersebut. Rangsangan untuk memunculkan ide bisa dari mana saja dan kapan saja.

"Datang pun tak diundang pergi pun tak pamit" koh kaya semacam permainan jailangkung? Nyatanya itulah wujud sebuah Inspirasi.

Kepergiannya disebabkan oleh sifat acuh kita, tanpa kita manfaatkan sebagai karya tulis wujud ungkapan sebuah keadaan. Wujud sebuah kekecewaan, kesedihan dan kebahagiaan. Inspirasi datang ibarat menyapa seseorang, menguji sifat kepedulian dan kepercayaan. Orang orang yang mempunyai sifat peduli dan penuh kepercayaan akan mengambil ide yang datang tersebut sebagai bahan penulisan.

Selain kedatangannya yang begitu misterius, Inspirasi juga bisa kita pancing dengan rangsangan dari luar.
Mungkin ketika kau sedang berada dibawah cahaya rembulan yang indah, saat itu juga kau bisa mendapatkan sebuah Inspirasi. Atau ketika kau berada dibawah cahaya rembulan yang redup, saat itu juga kau bisa mendapatkan sebuah Inspirasi.

Inspirasi bisa kita dapatkan dengan kita sering merenungi sebuah realitas keadaan, tentang ketidakadilan kekuasaan, dan dalam keadaan yang kadang tidak terpikirkan. Inspirasi bukanlah sebuah sesuatu yang dapat kita cari dengan emosi, tapi Inspirasi bisa kita dapatkan dari ketenangan jiwa.
Semakin tenang kita dalam mencarinya, akan semakin banyak Inspirasi yang akan kita lihat.

Dengan skenario ungkapan "Sebuah Inspirasi" diatas, bisa kita simpulkan bahwa Inspirasi bukanlah hal yang sulit, Inspirasi bukan hal yang dikhawatirkan bagi setiap penulis. Tapi Inspirasi adalah teman setia disamping seorang penulis.

Dengan penuh kesadaran sebenarnya Inspirasi bisa kita dapatkan dari sesuatu hal yang sepele, sedang duduk maupun berdiri, dalam keadaan terjaga maupun tidak, tidak ada yang bisa menghalanginya. Lewat mimpi pun kadang menemukan sebuah inspirasi. Apalagi disertai membaca buku, seseorang akan didatangi begitu banyak Inspirasi.

Dengan Inspirasi yang sudah didapat, lewat imajinasi dan khayalan fikiran kita, maka ungkapkanlah melewati sebuah tulisan.

Harus kita akui bersama Inspirasi dan Motivasi itu berbeda, tapi harus diakui juga bahwa lewat Inspirasi tersebut kita bisa mendapatkan sebuah Motivasi dan dengan Motivasi itulah kita bisa mendapatkan sebuah Inspirasi. Untuk itu percayalah setiap sesuatu itu ada sebabnya, dan setiap sebab itu terikat oleh banyak makna.

Baca juga : 

Posting Komentar