Translate

Jadi Nasabah Jeli, Ini Tips Hindari Asuransi Bodong

Be an observant customer, these are tips for dealing with fake insurance

Nirwana Tunggal - Asuransi bodong menjadi sebuah trusted issue di beberapa kalangan dan mungkin juga Anda yang membaca artikel ini. Menurut data resmi dari Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus atau Dittipideksus, ada sekitar 18 perkara terkait asuransi dan investasi bodong yang ditangani oleh Bareskrim Polri sepanjang 2021.

Data ini mungkin akan terus bertambah jika kita sebagai nasabah tidak jeli dalam membedakan mana asuransi resmi dan ilegal. Terlebih, pemahaman terkait asuransi di negara kita masih terbilang minim sehingga riskan untuk disalahgunakan.

Lantas adakah solusi untuk menghadapi jebakan asuransi bodong?

Tips Hindari Asuransi Bodong yang Merugikan

Banyaknya oknum tak bertanggung jawab membuat kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan asuransi mulai menurun. Padahal, asuransi adalah salah satu bentuk perlindungan yang memiliki manfaat untuk diri sendiri atau keluarga di masa depan. Dengan asuransi risiko-risiko atas hal tak terduga bisa sedikit diminimalisir.

Agar terhindar dari jebakan asuransi ilegal, ada beberapa tips yang harus Anda perhatikan mulai dari jeli dalam pemilihan perusahaan asuransi, polis hingga manfaatnya. Agar lebih jelas, berikut Nirwana Tunggal berbagi tips menghindari asuransi ilegal/bodong yang sangat merugikan:

  1. Pahami Kredibilitas Perusahaan

Lakukan riset terkait legalitas dan kredibilitas dari perusahaan asuransi yang akan Anda pilih. Perusahaan dengan kredibilitas baik biasanya sudah mengantongi izin dari Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Selain sudah terdaftar dalam OJK, perusahaan tersebut juga harus memiliki syarat lain seperti:

  • Memberikan informasi transparan kepada nasabah

  • Jaringan perusahaan luas

  • Pantang memberikan penawaran produk atau manfaat yang berlebihan

  • Menawarkan perlindungan yang menyeluruh

  • Tanggap dengan keluhan dan pertanyaan calon nasabah

  • Responsif dalam menjawab pertanyaan dan keluhan nasabah

Jika perusahaan asuransi yang Anda pilih sudah memenuhi semua persyaratan diatas, maka bisa dipastikan perusahaan tersebut legal. Namun jika belum, sebaiknya tinggalkan karena mengarah ke asuransi bodong.

  1. Cermati Masalah Plan dan Polis Asuransi

Plan adalah istilah dalam asuransi dengan tujuan memberikan gambaran terkait manfaat dan keunggulan yang telah disesuaikan dengan kebutuhan. Karena plan sangat berpengaruh pada premi yang akan dibayarkan, maka Anda sebagai nasabah wajib mengkaji plan dan isi polis dari produk asuransi. 

Perusahaan resmi umumnya juga akan menjelaskan terkait plan dan polis secara transparan kepada nasabah. Jika perusahaan tersebut terkesan menutup-nutupi atau kurang transparan terkait rencana produk maka bisa dipastikan perusahaan tersebut bermasalah.

  1. Baca Review Nasabah Lain

Selain kredibilitas perusahaan, Anda juga perlu membaca review atau testimoni perusahaan dari nasabah-nasabah sebelumnya. Review ini bisa dibaca dari website yang biasanya ada pada kolom khusus masukan dan keluh kesah nasabah. Jika lebih dari 50% nasabah memberikan review positif, maka perusahaan tersebut dijamin legal. 

  1. Hindari Produk Dengan Manfaat yang Tidak Masuk Akal 

Selain beberapa tips di atas, cara terhindar dari asuransi ilegal adalah menghindari produk dengan manfaat perlindungan yang tidak masuk akal. Asuransi legal biasanya memiliki manfaat yang sesuai dengan besaran premi bulanan. Jika manfaat yang ditawarkan lengkap, maka beban premi juga lebih mahal. Namun jika besaran premi ringan namun manfaat yang ditawarkan lengkap, maka bisa dipastikan perusahaan tersebut ilegal/bodong. 

Perusahaan Asuransi Legal Terbaik di Indonesia Berdasarkan Jenisnya

Setelah dari tips menghindari asuransi ilegal, kini mari kita lanjut ke pembahasan lain yaitu tentang perusahaan asuransi terbaik di Indonesia. Berdasarkan jenisnya, berikut 8 nama perusahaan asuransi terbaik yang hadir di Indonesia:

  1. Asuransi Kesehatan Dari AXA Mandiri

Jika Anda mencari perusahaan Asuransi Kesehatan terbaik, AXA Mandiri jawabannya. Selain menawarkan asuransi pendidikan, perjalanan dll, perusahaan ini juga memiliki produk perlindungan kesehatan dengan nama Smartcare Executive.

Keunggulan dari produk Smartcare Executive adalah menawarkan asuransi kesehatan plus Asuransi Jiwa dalam satu produk. Selain itu, premi bulanan dari  Smartcare Executive terbilang cukup murah namun memiliki limit tahunan yang tinggi.

  1. Asuransi Kesehatan Dari Lippo Insurance

Masih dari asuransi kesehatan, kali ini ada Lippo Insurance yang menawarkan manfaat pertanggungan untuk perawatan gigi.

Lewat produknya yang bernama HealthPlus Family Anda bisa mendapatkan pertanggungan untuk semua anggota hanya dalam satu polis. Selain itu, premi yang dibebankan juga terjangkau dengan limit tahunan mencapai lebih dari 100 juta.

  1. Asuransi Kesehatan Dari Prudential

Prudential adalah perusahaan asuransi kesehatan terbaik yang menyediakan produk sesuai kebutuhan nasabah. Salah satu perlindungan kesehatan yang ditawarkan oleh perusahaan ini adalah PRUPrime Healthcare.

PRUPrime Healthcare sendiri adalah produk asuransi kesehatan syariah yang unggul lewat layanan Dana Marhamah. Dimana dana ini merupakan bentuk santunan dan akan diberikan kepada peserta yang meninggal dunia. 

  1. Asuransi Jiwa Dari Sequis Life

Selanjutnya ada Sequis Life yang merupakan perusahaan asuransi jiwa terbaik di Indonesia. Keunggulan dari produk yang ditawarkan oleh perusahaan ini adalah memberikan pertanggungan seumur hidup kepada nasabah. Bukan hanya itu saja, Sequis Life juga menawarkan uang pertanggungan yang mencapai Rp1 miliar.

  1. Asuransi Kendaraan Dari Perusahaan ACA

ACA merupakan perusahaan asuransi yang terdiri dalam dua polis berbeda yakni Otomate dan ACA Otomate Smart. Dimana ACA Otomate adalah produk yang memiliki manfaat berupa pertanggungan atas risiko kecelakaan diri, banjir, tanggung jawab hukum pihak ketiga hingga musibah banjir.
 
Sedangkan ACA Otomate Smart adalah produk dengan manfaat yang tak jauh beda dengan sebelumnya. Hanya saja, produk ini memiliki perbedaan pada nilai uang pertanggungan yang akan  diberikan kepada nasabah.
  1. Asuransi Pendidikan Dari Manulife

Education Protector merupakan produk asuransi pendidikan dari Manulife. Keunggulan dari produk ini adalah dapat memberikan manfaat berupa investasi dana pendidikan hingga lebih dari 100% dari jumlah uang pertanggungan. 

Tak hanya itu, nasabah juga berkesempatan mendapatkan manfaat akhir polis hingga 100% dari target nilai polis dan dana pendidikan. Meskipun memiliki manfaat yang cukup menjanjikan, namun premi yang dibebankan kepada nasabah cukup ringan yaitu mulai dari Rp 417 ribu/ bulan.

  1. Asuransi Perjalanan Dari  Sinar Mas

Anda butuh visa Schengen? Menggunakan asuransi dari Sinar Mas adalah pilihan yang tepat. Dengan mendaftar asuransi perjalanan di Sinar Mas Anda akan mendapatkan manfaat pertanggungan sampai Rp 400 juta. 

Selain itu, Anda juga berkesempatan untuk mengajukan santunan bila ingin melakukan pengurangan perjalanan karena sakit atau kondisi darurat lainnya. 

  1. Asuransi Perjalanan Dari Chubb Insurance

Terakhir ada asuransi perjalanan terbaik dari Chubb Insurance. Sama seperti sebelumnya, perusahaan ini menawarkan berbagai macam Produk Asuransi Perjalanan yang disesuaikan dengan kebutuhan.

Produk-produk yang ditawarkan memiliki tiga opsi plan dengan manfaat pertanggungan baik untuk perjalanan dalam maupun luar negeri.

Sekian pembahasan terkait cara terhindar dari asuransi bodong hingga daftar perusahaan asuransi terbaik di Indonesia. Semoga bisa mengedukasi Anda yang saat ini bimbang terkait banyaknya isu pada asuransi ilegal. Terimakasih sudah membaca artikel ini dan jangan lupa share agar banyak orang yang teredukasi ya!

* Salam Sahabat Nirwana Tunggal

Baca Juga:

Posting Komentar